This site has limited support for your browser. We recommend switching to Edge, Chrome, Safari, or Firefox.

Gambar Dekoratif: Definisi, Fungsi, Contoh & Cara Membuatnya

Salah satu fungsi gambar dekoratif dalam dunia desain interior adalah menghias sebuah ruangan. Anda bisa membuat gambar dekoratif dengan tangan sendiri dan menghasilkan manfaat yang besar. Apa manfaat menggambar dekoratif yang bisa didapat saat mendesain sebuah ruangan?

Gambar dekoratif sering diaplikasikan dalam corak wallpaper dan furnitur di dunia desain interior. Bentuknya bisa berupa corak/hias geometris atau stilasi yang menggambarkan makhluk hidup. Jenis gambar ini diaplikasikan di dunia desain interior dengan berbagai cara, seperti ukiran, pahatan, hingga printing. Sebelum membahas fungsinya, mari kita pahami pengertian gambar dekoratif.

Apa itu Gambar Dekoratif?

Di dalam seni rupa, ada berbagai jenis gambar, salah satunya yaitu gambar dekoratif. Singkatnya, gambar dekoratif merupakan karya seni yang memiliki corak dekorasi atau hiasan. Bentuk yang digambar tidak mirip aslinya, melainkan bentuk permukaan benda tersebut. Objek yang digambar diolah menjadi gambar yang lebih indah dengan tujuan dekoratif.

Contoh Gambar Dekoratif

Adapun penerapan seni dekoratif adalah membuat motif tumbuhan seperti bunga pada keramik. Selain itu, Anda dapat menemui contoh penerapan gambar dekoratif berupa lukisan di dinding rumah. Contoh Gambar Dekoratif pada Lukisan Burung Hantu

Misalnya, lukisan burung hantu di rumah merupakan gambar dekoratif karena tidak dibuat semirip dan sedetail aslinya. Bentuknya dibuat seperti kartun dan ditambahkan hiasan di sekeliling burung hantunya. Contoh hiasannya berupa daun dan batang tempat burung hantu berdiri.

Baca juga: 2 Macam Gambar Dekoratif & Unsur-Unsurnya

4 Fungsi Gambar Dekoratif

Gambar dekoratif memiliki fungsi yang berbeda dibandingkan karya seni lainnya. Berikut ini adalah fungsi gambar dekoratif, khususnya bidang desain interior.

1. Menghias Ruangan

Fungsi Gambar Dekoratif untuk Menghias Ruangan Sesuai namanya, gambar dekoratif mempunyai fungsi utama, yakni menghias suatu ruangan. Hiasannya bisa berupa lukisan, ukiran, atau kerajinan tangan lainnya, jadi gambar dekoratif bisa dijadikan karya seni terapan. Gambar dekoratif sendiri termasuk dalam seni ornamen, yakni seni menghias dinding atau bagian ruangan lainnya.

2. Fungsi Simbolik

Fungsi Simbolik pada Gambar Dekoratif Selain menghias ruangan, gambar dekoratif juga dapat berfungsi sebagai sebuah simbol. Adapaun bentuk simbol yang digunakan dapat berbentuk binatang maupun tumbuhan. Simbol ini berbeda-beda pemaknaannya di tiap wilayah karena akan bergantung pada kepercayaan di setiap wilayah.

3. Meningkatkan Kreativitas Desain

Gambar Dekoratif Meningkatkan Kreativitas Desain Fungsi gambar dekoratif yang selanjutnya yaitu dapat meningkatkan kreativitas. Nah, pemilik rumah atau desainer interior yang berkreasi dengan gambar dekoratif dilatih agar semakin kreatif. Mereka bisa menampilkan objek atau hiasan yang indah dan sedap dipandang mata. Wawasan dan ilmu pengetahuan perihal desain interior semakin bertambah dengan koleksi gambar dekoratif yang dimiliki. Baca juga: 9 Macam Model Ruang Tamu dan Ruang Keluarga

4. Meningkatkan Nilai Jual

Gambar Dekoratif Meningkatkan Nilai Jual Ada bangunan yang direncanakan untuk dijual, disewakan, atau dijadikan tempat bisnis. Gambar dekoratif bisa meningkatkan nilai jual suatu bangunan karena menghasilkan tampilan ruangan yang lebih menarik. Pengunjung atau pembeli jadi lebih tertarik memiliki bangunan tersebut berkat desain interior yang dimiliki.

Tips Menggambar Dekoratif untuk Dekorasi Interior

Pemilik rumah dan bangunan berlomba-lomba untuk memiliki gambar dekoratif sebagai bagian desain interior bangunannya. Setelah mengetahui fungsi gambar dekoratif di atas, Anda paham bahwa jenis karya ini tidak hanya berguna sebagai pajangan. Contoh terdekatnya, coffee shop yang memiliki ornamen gambar dekoratif memiliki pengunjung yang lebih banyak. Gambar dekoratif untuk desain interior mudah dibuat, asalkan Anda memahami caranya. Bukankah membanggakan jika hasil karya Anda dipajang di rumah sendiri? Anda juga menghemat biaya mendekorasi rumah dengan gambar dekoratif buatan tangan sendiri. Baca juga: 4 Fungsi Interior Kantor yang Jarang Diketahui Pexio akan memberikan tips menggambar dekoratif yang bisa diikuti.

1. Tentukan Konsep Gambar Dekoratif

Konsep gambar dekoratif hendaknya disesuaikan dengan nuansa ruangan di rumah Anda. Misalnya, furniture di ruang tamu didominasi warna biru, buatlah konsep geometri dan berikan warna yang senada dengan ruangannya. Konsep ini berguna sebagai patokan atau bayangan saat ingin menggambar dekoratif. Bagi pemula, Anda bisa mencari inspirasi gambar dekoratif di internet.

2. Pilih Media Gambar

Media gambar yang digunakan bisa berupa kertas atau kanvas. Pilih juga alat untuk mewarnainya, seperti pensil warna, cat air, krayon, dan lain-lain. Sesuaikan saja media gambarnya dengan konsep yang ditentukan di langkah pertama. Baca juga: 19 Dekorasi Ruang Tamu Minimalis Sederhana

3. Mulai Menggambar Dekoratif

Setelah menentukan konsepnya, mulailah menggambar berdasarkan konsep yang ditentukan. Sedikit tips, untuk gambar geometris, usahakan agar motifnya seimbang dan garisnya tetap sesuai. Gambar dekoratif stilasi bisa dibuat bebas, asalkan bentuknya rapi dan bisa terlihat.

4. Warnai Gambar Dekoratif

Berikan warna pada pola dekoratif yang telah dibuat. Pastikan seluruh bagiannya diwarnai dengan sempurna dan tidak ada yang keluar garis. Setelah selesai, Anda bisa memasang pigura dan memajangnya di dinding. Pada intinya, fungsi gambar dekoratif adalah untuk memperindah sebuah objek. Fungsi gambar dekoratif akan terasa jika Anda mengaplikasikannya di rumah sendiri. Gunakan jasa interior design dari Pexio untuk mengubah tampilan ruangan Anda jadi lebih cantik. Hubungi kami sekarang untuk mengetahui informasi lebih lanjut tentang jasa desain interior Pexio.

Cart

No more products available for purchase

Your Cart is Empty