Situs ini memiliki dukungan terbatas untuk browser Anda. Kami menyarankan untuk beralih ke Edge, Chrome, Safari, atau Firefox.

10 Model Plafon Gypsum Kamar Tidur Sederhana

Bosan dengan suasana kamar yang monoton? Nyatanya Anda bisa menambahkan plafon gipsum untuk memberikan warna dan keunikan pada dalam ruangan. Hingga saat ini ada begitu banyak model plafon gipsum kamar tidur sederhana yang bisa Anda pilih. Jadi jangan takut kalau Anda belum menemukan model yang tepat setelah 2x mencari. Anda bisa mendapatkan lebih banyak model unik untuk membuat kamar tidur menjadi lebih hidup. Bahan material Gypsum sendiri sudah sangat sering digunakan oleh masyarakat untuk menghiasi plafon. Tidak hanya di dalam kamar tidur tetapi juga di ruang tamu, ruang keluarga, ruang makan, dan ruangan lainnya di rumah. Penggunaan gipsum memang bukan lagi hal baru dalam konstruksi rumah. Jika Anda bertanya-tanya mengapa bahan satu ini sering digunakan untuk plafon, coba cari tahu informasinya di bawah ini.

Mengenal Gypsum Sebagai Plafon

Mengenal Gypsum Sebagai Plafon Gypsum merupakan bahan yang sudah sangat familiar di kalangan para tukang dan kontraktor khususnya yang membangun rumah. Tidak heran karena memang bahan satu ini memiliki banyak keuntungan. Harganya yang terjangkau membuat siapa saja bisa menggunakannya tanpa khawatir pembengkakan biaya dalam pembangunan. Selain itu gipsum bisa dibentuk menjadi berbagai ukiran sesuai kebutuhan dan keinginan Anda. Proses pemasangannya sangat mudah, bahkan perawatannya juga tidak sulit dilakukan. Gypsum dikenal dengan ketahanannya terhadap api, rayap, termasuk udara panas dari matahari. Jadi Anda dan keluarga akan terhindar dari suhu panas yang menyakitkan. Jika semua keuntungan yang sudah disebutkan belum cukup maka Anda akan mendapatkan kesan mewah dari pemasangan Gypsum dalam ruangan di rumah. Tentu saja hal ini berlaku untuk semua ruangan termasuk kamar tidur. Penggunaannya untuk kamar tidur pasti akan membuat Anda terpesona. Namun pasti Anda harus berhati-hati dalam memilih model yang cocok untuk kepribadian dan kesukaan orang yang memiliki kamar tidur tersebut.

Inspirasi Model Plafon Gypsum Kamar Tidur Sederhana

Inspirasi Model Plafon Gypsum Kamar Tidur Sederhana Sebenarnya Anda bisa membuat desain plafon sendiri sesuai preferensi dan kebutuhan. Tetapi jika bingung mana model yang paling tepat, berikut berbagai inspirasi yang bisa Anda jadikan referensi atau bahkan pilihan. Langsung cek model-modelnya di bawah ini!

1. Plafon Berbingkai Menjorok ke Dalam

Plafon Berbingkai Menjorok ke Dalam Model pertama ada plafon berbingkai yang menjorok ke dalam dan memberikan sentuhan baru untuk kamar tidur Anda. Bentuknya memang sederhana namun adanya perbedaan jarak ke dalam membuat suasana kamar menjadi berbeda. Belum lagi tambahan permainan warna biru dan putih yang bisa Anda lihat seperti pada gambar di atas. Sungguh membuat kamar Anda lebih berwarna, bukan? Baca juga: 10 Model Plafon Gypsum Ruang Tamu Terbaik

2. Plafon Polos Elegan dengan Tambahan Lampu Kecil

Plafon Polos Elegan dengan Tambahan Lampu Kecil Menggunakan plafon polos juga sebenarnya tidak ada masalah. Hanya saja Anda perlu menambahkan dekorasi dengan lampu-lampu kecil seperti yang terlihat di gambar. Desain polos seperti ini justru memberikan kesan elegan yang tidak kalah nyaman dari yang lainnya.

3. Plafon Modern dengan Lampu LED

Plafon Modern dengan Lampu LED Penggunaan lampu LED dalam interior rumah akan selalu memberikan perbedaan yang signifikan. Seperti model satu ini yang memiliki bentuk plafon sederhana namun dipadukan dengan lampu LED di bagian ujung-ujungnya. Suasana kamar tidur Anda jadi terasa lebih nyaman dan sangat estetis. Cocok sekali digunakan untuk tema ruangan sederhana yang Anda miliki.

4. Plafon Oval Sederhana

Plafon Oval Sederhana Selain bentuk persegi dan lingkaran, Anda juga bisa menggunakan oval untuk memberikan sentuhan baru di kamar tidur. Dipadukan dengan desain interior yang estetis, kamar tidur Anda pasti akan terlihat menawan. Penggunaan warna emas, Broken White, dan Dusty Pink gelap akan membuat kamar tidur Anda jadi lebih hidup. Baca juga: 12 Desain Plafon Kamar Tidur yang Cantik

5. Plafon Bertingkat yang Unik

Plafon Model Plafon Gypsum Kamar Tidur Sederhana Bertingkat yang Unik Tidak hanya satu, Anda bisa menggunakan plafon bertingkat seperti gambar di atas. Memang tidak ada yang mewah atau besar namun model plafon seperti ini mampu memberikan sentuhan baru pada kamar Anda. Desainnya juga tidak membuat ruangan terasa pengap.

6. Plafon Bergaris Menarik dengan LED

Plafon Bergaris Menarik dengan LED Penggunaan lampu LED dalam ruang tidur memang tidak akan pernah salah. Jika sebelumnya lampu LED ditaruh pada sudut-sudut ruangan maka yang kali ini diletakkan di tengah. Penggunaan lampu LED bergaris panjang memberikan kesan modern dan futuristik yang sangat unik. Meski tidak ada desain apa pun dalam plafon selain LED tetapi ruang tidur Anda tetap akan terlihat keren.

7. Pola Plafon Pintu

Pola Plafon Pintu Ini dia yang cukup berbeda yaitu plafon dengan model seperti pintu. Anda pasti tahu bentuk pintu kayu yang biasanya berukuran besar dan digunakan di rumah. Kali ini model tersebut digunakan untuk plafon. Tentunya model seperti ini sangat unik dan memberikan suasana yang sama sekali berbeda ke dalam ruangan. Selagi tidur, Anda pasti ketagihan memandangi model plafon satu ini. Baca juga: 11 Desain Kamar Tidur Remaja Kekinian yang Fungsional

8. Plafon Lingkaran dengan List Emas

Model Plafon Gypsum Kamar Tidur Sederhana Lingkaran dengan List Emas Ingin tetap sederhana namun terlihat elegan dan mewah? Tentu saja bisa! Anda bisa mencoba model plafon satu ini yang timbul berbentuk lingkaran. Penggunaan list emas untuk mempertajam bentuk lingkaran menjadikan kamar tidur Anda terlihat mewah. Meski demikian kesan sederhananya tidak hilang sesuai keinginan Anda.

9. Plafon Artistik

Model Plafon Gypsum Kamar Tidur Sederhana yang Artistik Jika Anda sedang mencari plafon kamar tidur untuk anak maka model satu ini layak untuk dicoba. Terlihat di gambar ada desain tidak biasa pada langit-langit kamar yang sangat artistik. Seolah-olah memang suatu seni yang ditempelkan pada plafon kamar. Tanpa ingin merusak desain interiornya, penggunaan model plafon seperti ini terasa tepat.

10. Plafon Timbul di Tengah

Plafon Timbul di Tengah Model plafon yang timbul di tengah juga sangat menarik untuk dicoba. Jika biasanya plafon bertingkat memiliki luas lebar yang menutupi ujung satu dengan ujung lainnya maka model satu ini hanya berada di bagian tengah, tepat di atas kasur. Hal ini secara tidak langsung memberikan penekanan fokus pada tempat tidur sebagai furnitur utama dalam ruangan. Baca juga: 7 Tips Memilih Furniture Rumah Minimalis Model plafon gipsum kamar tidur sederhana bisa Anda temukan di mana saja. Contoh desain plafon yang keren, estetis, dan unik juga sudah bertebaran. Jadi Anda hanya perlu memilih dan mengkonsultasikannya kepada desain interior serta tukang yang mengerjakannya. Desain plafon yang berbeda memang memberikan perubahan pada seluruh ruangan. Tetapi Anda tidak boleh melupakan kualitas furnitur untuk kamar. Sama halnya dengan pemilihan furnitur ergonomis untuk area belajar sekaligus bekerja. PEXIO menyediakan deretan furnitur ergonomis yang telah didesain khusus mengikuti tubuh untuk memberikan kenyaman ketika bekerja seharian. Dua di antaranya adalah Kursi Kantor Ergonomis Russel dan Kursi Kantor Ergonomis Linden . Jika tidak percaya, langsung saja hubungi tim PEXIO sekarang! Spanduk Kursi Ergonomis PEXIO

Keranjang

Tidak ada lagi produk yang tersedia untuk dibeli

Keranjang Anda kosong