Saat menulis atau mengetik, sebaiknya duduk dengan posisi yang benar. Sebab, posisi duduk yang salah dapat menimbulkan berbagai dampak kesehatan, salah satunya pegal-pegal dan meningkatkan stres. Lalu, bagaimana posisi duduk yang benar saat menulis? Setidaknya, kursi dan meja yang Anda gunakan sesuai dengan postur tubuh Anda.
Terlalu lama duduk dengan posisi yang sama hingga berjam-jam akan membuat otot pada area lengan, kaki, leher, dan punggung Anda menjadi tegang. Tidak hanya itu, terdapat berbagai dampak kesehatan lainnya akibat salah posisi duduk ini. Simak berbagai dampaknya di bawah ini.